SD Wonoroto Meriahkan Kirab Budaya Sitanjung dengan Penampilan Drumband Gita Bahana

PURWOREJO, purworejo24.com – SD Negeri Wonoroto turut menyemarakkan Kirab Budaya di Sitanjung RT 01 RW 03 Kelurahan Pangenjurutengah, Purworejo, dalam rangka memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia.

Tim drumband SD Wonoroto tampil gemilang dalam acara yang berlangsung pada Minggu pagi tersebut, menjadi salah satu daya tarik utama bagi warga yang memadati rute kirab.

Kepala SD Wonoroto, Sri Warsini, S.Pd. SD, menyampaikan apresiasinya atas undangan dari warga Sitanjung.

Kami merasa terhormat bisa berpartisipasi dalam kirab budaya ini. Selain sebagai bentuk peringatan HUT RI, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi anak-anak untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan pada budaya lokal,” ungkap Sri Warsini usai kegiatan.

Kehadiran tim drumband dari SD Wonoroto disambut hangat oleh warga setempat. Suara gemuruh alat musik dan harmonisasi gerakan para anggota drumband memberikan suasana meriah dan penuh semangat di sepanjang rute kirab.

Warga yang menyaksikan pun memberikan tepuk tangan dan sorak sorai sebagai bentuk apresiasi. Drumband di SD Wonoroto sudah menjadj ekstra kurikuler sehingga kemampuan para siswa inivtidak diragukan lagi.

Harapannya SD Wonoroto akan semakin dikenal oleh masyarakat. Hari ini kita menampilkan grup drumband Gita Bahana yang sudah menjadi ekstra kurikuler di sekolah kita,” kata Sri Warsini.

Sri Warsini berharap agar kegiatan seperti ini bisa terus dilestarikan dan menjadi agenda rutin untuk mempererat hubungan antarwarga sekaligus mengenalkan nilai-nilai kebangsaan kepada generasi muda.

Penampilan drumband dari SD Wonoroto ini dipimpin oleh mayoret Diniar Wulu Dewi, yang dengan penuh percaya diri memimpin barisan dan menampilkan atraksi-atraksi menarik. Diniar menyampaikan rasa bangganya bisa ikut serta dalam acara ini.

Saya senang dan bangga bisa menjadi bagian dari kirab ini. Kami sudah berlatih keras untuk memberikan yang terbaik, dan semoga penampilan kami bisa menghibur warga,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama,
Sudiyarto, Ketua Panitia Kirab Budaya, menyatakan bahwa kehadiran tim drumband dari SD Wonoroto benar-benar menambah kemeriahan acara.

Kami sangat berterima kasih atas partisipasi SD Wonoroto. Penampilan mereka sangat menghibur dan menjadi salah satu daya tarik utama dalam kirab budaya kali ini,” kata Sudiyarto.

Kirab budaya ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-79 RI di wilayah Sitanjung. Selain kirab, acara juga diisi dengan jalan sehat dan berbagai perlombaan yang diikuti oleh warga dari berbagai usia.

Ketua RT 01 RW 03, KH. Slamet Asngari, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa kegiatan ini menjadi simbol persatuan dan kebersamaan warga. Ia juga mengapresiasi keterlibatan para siswa SD Wonoroto yang telah memberikan warna tersendiri dalam acara tersebut.

Kirab ini tidak hanya diikuti oleh warga setempat, tetapi juga dihadiri oleh perangkat desa dan tokoh masyarakat yang turut serta dalam merayakan momen kemerdekaan.

Antusiasme para siswa dan masyarakat dalam kirab budaya ini menggambarkan semangat gotong royong dan kebersamaan yang masih terjaga di tengah masyarakat. (P24-bayu)

Eksplorasi konten lain dari Purworejo24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.


Tag: 24 jam purworejo berita 24 jam berita purworejo berita purworejo hari ini Berita Purworejo Terkini berita terkini purworejoTopik: Kirab Budaya

 

Updated: Agustus 25, 2024 — 3:08 pm

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *